Permasalahan yang sedang dihadapi


Pondok Pesantren Al-Falah MIM saat ini sedang direhab total mulai tahun 2001 hingga sekarang belum selesai, ini disebabkan dana yang dibutuhkan sangat besar yaitu mencapai Rp. 400.000.000,- namun sumber dana pesantren ini sangat terbatas, selama ini sumber dana yang didapat hanya swadaya dari masyarakat dan para dermawan saja, pemerintah hingga saat ini belum memberikan bantuanya walaupun panitia sudah berusaha semaksimal mungkin membuat pengajuan baik tingkat daerah, wilayah maupun pusat.
Sembilan tahun sudah berlalu namun pembanguna pesantren kami belum juga selesai, seandainya permasalahan ini tidak segera diselesaikan besar kemungkinan bangunan yang kini sudah ada akan rapuh kembali karena terkena panas dan hujan.
Dari permasalah diatas kami mohon dengan sangat bagi siapapun yang membuka situs kami, kami sangat mengharap dengan sangat atas bantuan anda untuk menyelesaikan permasalahan yang sedang kami hadapi, berapapun besar bantuan anda sangat berarti bagi kami, bantuan anda bisa ditransfer langsung lewat rekening BRI Unit Moga No Rek. 379101000149507 atas nama Pondok Pesantren Al-Falah. Atau anda bisa langsung dating sendiri ke secretariat Pondok Pesantren Al-Falah Mislahul Muta’allimin Karangtengah Rt: 03 Rw: 04 Desa/Kec. Warungpring Kab. Pemalang Jawa Tengah Indonesia.